RADARNKRI.Com I Makassar – Ratusan massa DIAmi mengepung Kantor DPRD Kota Makassar untuk melakukan aksi unjuk rasa terkait pelanggaran 13 legislator yang secara nyata didepan publik, senin 09/04/2018
Dalam aksinya, massa DIAmi menuntut agar ke 13 anggota legislator tersebut di beri sanksi karena dianggap telah menggunakan fasilitas negara untuk mensosialisasikan dan mengampanyekan paslon Appi-Cicu.
Terlihat ratusan massa hendak menerobos pintu masuk DPRD Kota Makassar Dan hendak menerobos ruang sidang paripurna yang berada dilantai 3 gedung DPRD Kota Makassar.
Aksi tersebut sempat memanas lantaran dihalau aparat kepolisian yang sudah siaga didepan pintu.
Para demonstran yang melakukan aksi unjuk rasan meminta 13 legislator diproses. Namun sayang hingga kini tidak ditindaklanjuti secara serius oleh unsur pimpinan DPRD melalui Badan Kehormatan Dewan (BKD)(WI).