Gowa (RadarNkri.com) — Jalin Kemitraan dan silahturahmi merupakan suatu hal yang harus terus terjalin dan ditingkatkan antara Kepolisian dengan awak media, sehingga tugas-tugas yang dilakukan Kepolisian dapat diinformasikan kepada masyarakat luas.
Untuk membangun kemitraan itu, Kapolsubsektor Bontonompo Selatan Iptu.H.Abdullah DM,SH.MH
mengajak rekan-rekan media onlineΒ yang berada di Kabupaten Gowa untuk ngopi bareng di depan Polres Gowa.
Kapolsubsektor bonsel yang cukup bersahabat dengan wartawan ini menyampaikan maksud dan tujuan diadakan ngopi bareng ini adalah sebagai wujud terjalinnya kemitraan yang baik antara kepolisian dan wartawan.
“Dengan hadir kita disini mari kita jalin sinergitas dengan baik. Wartawan itu adalah mitranya Polri karena Wartawan dan Polri mutualisme, saling membutuhkan. Bahkan tanpa dukungan wartawan, Polisi tak akan optimal dalam melaksanakan tugas. Selain itu rekan media merupakan sosial kontrol di tengah-tengah masyarakat. Untuk itu kedepan nya mari kita tetap kompak, karna kita saling membutuhkan satu sama lainnya,” Kapolsubsektor bonsel.
Kapolsubsektor Bonsel juga menambahkan bahwa dengan acara kumpul bersama ini hubungan dengan rekan-rekan wartawan makin erat dan harmonis.
“Dengan seperti ini, jalinan polsubsektor maupun Polres Gowa dengan awak media makin baik, dan setiap pemberitaan yang disampaikan sesuai fakta, agar masyarakat makin percaya,β ucapnya.
(Red) A.ilyas